Menambahkan Objek Pada Slide Presentasi Materi TIK 7 Kelas 5 Semester 1
MENAMBAHKAN OBJEK PADA SLIDE PRESENTAS
Menambahkan objek ke dalam slide
Presentasi harus dapat, menarik perhatian audiens. Untuk itu kalian dapat menambahkan beberapa objek ke dalam slide presentasi yang kalian buat. Objek-objek yang dapat ditambahkan ke dalam slide, antara lain gambar, tulisan indah (WordArt), bentuk bangun ruang (Shapes), animasi dan efek transisi antar slide.
A. Menambahkan Wordart
WordArt adalah fasilitas pada Microsoft Office yang digunakan untuk membuat tulisan seni yang indah. Untuk menambahkan WordArt ke dalam slide presentasi, digunakan ikon WordArt yang terdapat pada menu insert group text.
Untuk menambahkan wordart ke dalam slide presentasi, langkah-langkahnya sebagai berikut :
- Klik slide yang akan ditambahkan WordArt
- Klik icon WordArt pada menu Insert group text
- Pilijh jenis wordart yang diinginkan sehingga akan muncul tulisan “Your Text Here” pada slide.
- Hapus teks tersebut dan ketiklah kalimat yang diinginkan, Misalnya “Belajar Power Point”
- Kemudian atur posisinya dengan klik dan geser WordArt tersebut pada posisi yang di inginkan.
- Klik insert kemudian klik WordArt lalu pilih objek tekt dibawah.
Kemudian geser keposisi atas atau dimana kalian suka dengan cara menekan tombol klik kanan lalu tahan, selanjutnya geser mouse ke arah atas.
B. Menambahkan Bentuk Bangun Ruang ( Shapes )
Shapes adalah fasilitas pada Microsoft Office yang digunakan untuk menambahkan gambar bangun ruang, seperti lingkaran, persegi Panjang, tanda panah dan lain-lain ke dalam slide presentasi. Ikon shapes terdapat pada menu insert group illustrations. Untuk menampilkan Shapes ke dalam slide presentasi langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
- Klik slide yang akan ditambahkan dengan bentuk bangun ruang
- Klik ikon Shapes pada menu insert group illustrations
- Klik bentuk ruang yang di inginkan, misalnya Rounded Rectangle.
- Klik pada slide dan gerakkan mouse hingga menjadi bentu kyang diinginkan
Kalian dapat menambahkan teks ke dalam bentuk bangun ruang yang sudah dibuat. Caranya klik bentuk bangun ruang tersebut, kemudian ketik teks yang diinginkan..
Bangun ruang yang telah dibuat, ukurannya dapat diubah sesuai keinginan, langkah-langkah mengubah ukuran bangun ruang sebagai berikut :
- Klik bangun ruang tersebut
- Klik lalu gerakkan sizing handles sampai membentuk bangun ruang sesuai ukuran yang di inginkan.
Kalian dapat menghapus bangun ruang yang telah dibuat pada slide jika menemui kesalahan, dengana cara sebagai berikut :
- Klik bentuk bangun ruang yang akan dihapus
- Tekan tombol delete pada keyboard
C. Menambahkan Latar Belakang Slide
Menambahkan latar belakang ke dalam slide bertujuan untuk mengubah warna slide agar tidak lagi berwarna putih. Sehingga diharapkan slide presentasi akan lebih menarik. Langkah-langkah untuk menambahkan latar belakang slide sebagai berikut :
- Klik slide yang akan diberikan latar belakang
- Klik menu Design
- Pilih latar belakang yang diinginkan dengan mengklik satu pilihan yang terdapat pada group Themes
Tips : klik kanan latar belakang slide yang diinginkan dan klik Apply to Selected Slide untuk memberi latar belakang hanya slide tersebut atau Apply to All Slides untuk memberi latar belakang yang sama pada seluruh slide.
Tugas Soal LATIHAN
1. Jelaskan langkah-langkah menampilkan Shapes kedalam slide.?
2. jelaskan langkah-langkah menanpilkan WordArt kedalam slide.?
3. Jelaskan langkah-langkah menambahkan latar belakang slide.?
Posting Komentar untuk "Menambahkan Objek Pada Slide Presentasi Materi TIK 7 Kelas 5 Semester 1"