Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengenal Rectangle tool pada inkscape, Materi Tik 10 Kelas 5 Semester 2

Mengenal Rectangle Tool pada Inkscape

<= Sambungan dari Mengenal Zoom Tool

Setelah kita bisa mengatur lembar kerja atau halaman kerja di inkscape, tutorial selanjutnya adalah tentang cara membuat kotak di Inkscape.

Kotak atau disebut dengan Rectangle menurut saya adalah bahan dasar untuk membuat desain. karena sebelum membuat desain, lebih baik menentukan terlebih dahulu dimensinya atau ukuran panjang dan lebar.

Supaya pembelajaran kita lebih mudah dilakukan dan tentu lebih mudah diingat, kita akan langsung mempraktekkan tentang bagaimana cara membuat kotak di bawah ini? Bagaimana cara memberi warna? Bagaimana cara menentukan panjang dan lebar kotak? Saya akan menjelaskannya satu-persatu.

Cara Membuat Kotak 

Pertama silakan terlebih dahulu membuka inkscape lalu tentukan lebar halaman seperti Simak gambar di bawah ini supaya lebih mudah memahaminya:

  1. Pilihlah tombol Renctangle seperti yang ditunjukkan pada gambar. 
  2. Klik kiri, tahan lalu seret mouse pada area halaman kerja (bisa di dalam dan diluar halaman kerja). Catatan: Jika ingin membuat kotak persegi, silakan tekan tombol Ctrl di keyboard sambil klik kiri, tahan, seret mouse.
  3. Kita bisa langsung mengatur lebar (W=Width) dan tinggi (H=Height) dengan memasukkan nomor pada kolom yang disediakan, sekaligus mengatur warna pada saat kotak tersebut dibuat (sebelum mouse berpindah menyeleksi tombol lain). Namun juga bisa mengaturnya nanti.
  4. Tentukan Fill/warna dengan memilih salah satu tombol warna yang telah disediakan di bawah.
  5. Tentukan panjang dan lebar sesuai dengan kebutuhan. Jangan lupa ukuran satuan, kamu bisa memilihnya sendiri.

 

Rectangle Tool digunakan untuk membuat object persegi panjang,  object persegi panjang  dapat dimodifikasi secara langsung menjadi lingkaran.

Cara menggunakan

Klik ikon Rectangle Tool (segi empat) atau tekan F4 kemudian letakkan kursor pada area kerja, klik => tahan dan seret  pada canvas hingga membentuk object segi empat, setelah itu lepas.

 

Modifikasi Object

Klik dan seret tanda segi empat kecil yang ada di pojok kiri atas atau pojok kanan bagian bawah untuk mengubah lebar ataupun tinggi ukuran Object, cara lainnya dengan mengisi nilai tertentu pada kotak pengisian yang ada pada menu Tool Control, kotak W artinya Widt atau lebar object, sedangkan kotak H atau Hight yang artinya tinggi Object. Object persegi panjang dapat dimodifikasi sehingga sudutnya dapat membulat, perhatikan object persegi panjang yang sedang dibuat, pada pojok kanan bagian atas terdapat tanda lingkaran kecil, tarik tanda lingkaran kecil tersebut ke bawah maka sudut object persegi panjang berubah agak membulat, sedangkan di sudut pojok kanan masih tersisa satu lagi, seret tanda lingkaran kecil tersebut ke kiri maka object persegi panjang semakin membulat, tanda lingkaran kecil tersebut sering disebut Corner Shape Handles.

 

Object persegi panjang yang dibuat dapat di modifikasi sehingga sudutnya dapat membulat, perhatikan object persegi panjang yang sedang dibuat, pada pojok kanan bagian atas terdapat tanda lingkaran kecil, tarik tanda lingkaran kecil tersebut ke bawah maka sudut object persegi panjang berubah agak membulat, sedangkan di sudut pojok kanan masih tersisa satu lagi, seret tanda lingkaran kecil tersebut kesebelah kiri maka object persegi panjang semakin membulat.  

Cara lainnya dengan mengisi nilai tertentu pada kotak pengisian yang ada pada menu Tool Control, kotak Rx artinya Radius Horisontal yaitu untuk mengubah bentuk bulat pada sisi mendatar, sedangkan kotak Ry artinya Radius vertikal yaitu untuk mengubah bentuk bulat pada sisi tegak atau kebawah.

Untuk mengubah bentuk object persegi panjang menjadi lingkaran, seret kedua tanda lingkaran kecil tersebut hingga mencapai setengah dari object persegi panjang, untuk mempermudah proses tersebut gunakan garis panduan (guides) pada area kerja.  

Sedangkan untuk mengembalikan sudut membulat yang telah dibuat menjadi bentuk persegi panjang klik ikon “Corner sharp” yang ada pada menu Tool Control.

Tombol Pintas

·                     Saat membuat persegi panjang sambil menekan Ctrl maka object yang dihasilkan akan berbentuk bujur sangkar.

·                     Saat membuat object sambil menekan Shift maka object akan ditarik dari tengah (bukan dari sudut kiri atas).

 

Tugas Tik 10 

1.      1. Apa kegunaan dari rectangle?

2.      2. Bagaimanakah cara mengubah kotak menjadi bulat? Perhatikan gambar segi empat dan bulat.

3.     3.  Jelaskan cara menggunakan rectangle?

4.      4. Apa kegunaan dari tombol pintasan?

5.     5.  Jelaskan secara singkat cara membuat kotak?

6.      6. Apa kegunaan dari width dan height?


Posting Komentar untuk "Mengenal Rectangle tool pada inkscape, Materi Tik 10 Kelas 5 Semester 2"