Mengenal Program Inkscape, Materi Tik 1 Kelas 5 Semester 2
A. Apa itu Inkscape?
Inkscape merupakan perangkat lunak pengolah gambar vektor
yang bersifat bebas terbuka di bawah lisensi GNU
GPL. Tujuan utama dari Inkscape adalah membuat
perangkat grafik mutakhir yang memenuhi standar XML, SVG, dan CSS.Inkscape
tersedia untuk sistem operasi Windows,
Macintosh, dan Linux. Program dan kode sumber (source code)
Inkscape tersedia untuk umum pada situs resmi Inkscape sehingga siapapun dapat
mempelajari dan mengembangkannya. Inkscape dapat digunakan untuk membuat
berbagai gambar vektor sesuai kebutuhan,misalnya untuk membuat gambar ilustrasi pada web, ikon untuk smartphone, gambar kartun atau animasi,
membuat garis
sederhana, kaligrafi, logo, brosur, dan
masih banyak lagi.
Format gambar yang dibuat menggunakan Inkscape sangat handal dan dapat disebarkan melalui internet dengan mudah karena ukurannya relatif lebih kecil dibandingkan format yang dibuat menggunakan aplikasi lain sejenis. Dukungan untuk berbagai format telah ditambahkan termasuk untuk berbagai browser dan smartphone masa kini. Inkscape mendukung gambar dengan bentuk biasa (misal; persegi panjang dan lingkaran), garis, dan teks. Setiap object dapat dimodifikasi dan diberi warna sendiri. Hyperlink dapat ditambahkan sehingga gambar dapat digunakan pada web browser karena program Inkscape tujuan utamanya adalah untuk membuat gambar dengan format XML, SVG, dan kompatibel dengan script CSS. Saat ini Inkscape masih terus dikembangkan, hal ini dapat dilihat dengan adanya penambahan fitur dan antarmuka baru pada setiap rilis versi barunya.
B. Sejarah Inkscape
Inkscape dirintis pada tahun 2003 sebagai sebuah fork dari
proyek Sodipodi. Proyek sodipodi sendiri sudah dikembangkan sejak tahun
1999 dengan menggunakan dasar Gill
(Gnome Illustration Application) karya Raph Levien. Fork
tersebut dipandu oleh sebuah tim berjumlah empat orang yaitu: Ted Gould, Bryce Harrington, Nathan Hurst, dan MenTaLguY, yang mana ke-empat orang tersebut lebih mengenali perbedaan
dari tujuan project tersebut karena mereka juga adalah pengembang
Sodipodi. Keterbukaan
untuk pihak ketiga agar dapat berkontribusi, dan ketidaksetujuan teknis sebagai
alasan mereka melakukan forking inkscape.
Dengan inkscape mereka berpendapat bahwa fokus dan
pengembangan untuk penerapan standar SVG
dapat dilakukan secara lengkap, hal ini
sedikit berbeda dengan pengembangan Sodipodi yang menekankan pada pembuatan
sebuah program editor grafik vektor seperti pada umumnya yang mengorbankan
implementasi SVG.
Sejak dikembangkan dalam fork tersebut, Inkscape yang semula menggunakan bahasa pemrograman C ke C++, berubah menggunakan GTK+ toolkit C++ y (gtkmm), antarmuka inkscape kemudian dirancang ulang sehingga lebih mudah jika ada penambahan fitur baru. Penerapan terhadap standar SVG telah menunjukkan perbaikan yang signifikan, meski sampai saat ini belum lengkap karena SVG sendiri hingga kini masih terus dikembangkan. Berita baik kemudian muncul setelah Xara meluncurkan rencana akan merilis aplikasi untuk melukis Xara Xtreme sebagai proyek Open Source, mereka mengungkapkan minat untuk bekerja sama dengan inkscape agar kedua proyek ini dapat saling berbagi kode. Tujuannya adalah sebuah proyek dengan koordinasi yang baik sehingga tercipta aplikasi pengolah grafik open source yang lebih hebat dari pengolah grafik apapun. Sejak tahun 2005 Inkscape ikut serta di dalam Summer of Code, sebuah program yang dikembangkan Google. Sejak bulan November 2007 sistem pencarian kesalahan program inkscape ditanam ke Sourceforge.
C. Apa Itu SVG
SVG
adalah singkatan dari Scalable Vector Graphics dan merupakan format file baru untuk menampilkan grafik
dalam pengembangan web yang berbasis XML
(eXtensible MarkupLanguage).SVG telah
direkomendasikan oleh World Wide Web Consortium (W3C) untukmenampilkan grafik serta mendeskripsikan gambar 2 dimensi dalam
pengembangan webyang berbasis XML. SVG mengijinkan tiga tipe dari object grafis, yaitu bentuk
vektor grafis(misalkan path yang terdiri dari garis lurus dan kurva), gambar, dan
teks.SVG dapat digunakan untuk menghasilkan berbagai macam variasi object
grafis, dan jugamenyediakan bentuk dasar umum seperti bujur sangkar dan elips.
SVG memberikanpengendalian kualitas melalui sistem koordinat dari object grafis
yang telah didefinisikan dan transformasi yang digunakan selama proses render.
D. Perbedaan Vektor dan Bitmap
Dalam dunia desain grafis pada umumnya terdapat dua jenis
gambar yang sering digunakan yaitu Vektor
dan Bitmap.
a. Vektor
Gambar vektor merupakan gambar yang terbentuk dari sejumlah garis atau kurva dan shape, maka dari itu gambar dengan format vektor apabila diperbesar tidak akan mengalami penurunan sehingga kualitasnya gambar tetap baik.
b. Bitmap
Gambar Bitmap sering juga disebut Raster, tampilan gambar jenis ini terdiri dari titik-titik atau piksel, gambar dengan format Bitmap jika diperbesar menjadi ukuran tertentuakan terlihat kotak-kotak.
Gambar perbedaan vektor dan bitmap
E. Keuntungan Menggunakan SVGKeuntungan
menggunakan SVG dibanding format gambar yang lain:
• File dengan format SVG dapat dibaca secara langsung
menggunakan hampir semua
web
browser .
• File dengan format SVG berukuran lebih kecil jika
dibandingkan dengan format
gambar
JPEG dan GIF. .
• Gambar dalam format SVG dapat dicetak dengan kualitas yang
tinggi dan sama
baiknya
pada berbagai resolusi.
• Gambar dalam format SVG bersifat zoomable yang artinya
setiap bagian dari gambar
dapat
diperbesar dan diperkecil tanpa mengalami penurunan kualitas. Hal ini berbeda
dengan
gambar Bitmap.
• Text dalam SVG selectable dan searchable (sangat berguna
dalam peta).
• SVG dapat bekerja dengan teknologi Java dan
mendukung script CSS.
• SVG merupakan open
standard.
• SVG adalah murni XML.
F. Antarmuka Inkscape
Inkscape memiliki Antarmuka mirip aplikasi pengolah grafis
vektor komersial Corel Draw yang sering digunakan pada sistem operasi Microsoft Windows,
namun fungsinya tidak hanya sekedar seperti Corel Draw tapi mirip gabungan antara Corel Draw, Freheand,
dan Adobe Illustrator.
a. Mouse
Dalam pengoperasian program inkscape, sebagian besar pekerjaan dilakukan dengan menggunakan mouse. Agar lebih mudah pada saat menggunakan inkscape, maka harus mengenal fungsi dan istilah dalam penggunaan mouse, berikut ini beberapa fungsi dan istilah pada mouse:
Tombol
ini berguna untuk menjalankan suatu perintah pada program komputer
c. Tombol kanan
Memunculkan
sebuah menu, isi menu tergantung pada program dan kondisi yang sedang
digunakan,
istilah penggunaan tombol ini ialah klik kanan.
d. Tombol Scroll atau Tombol tengah
Kebanyakan
mouse sekarang telah dilengkapi tombol di bagian tengah berbentuk roda,
fungsinya untuk menggulung layar atau scroll. Pada program tertentu dapat juga menjalankan perintah dengan menekan tombol ini.
a Istilah Pada Mouse
Berikut ini penjelasan singkat mengenai istilah dalam menggunakan mouse:Klik Kiri Menekan satu kali secara singkat tombol mouse di bagian kiri dengan jari telunjuk, atau sering disebut klik saja. Klik Kanan Menekan satu kali secara singkat tombol mouse di bagian kanan dengan jari tengah. Klik Dua Kali Menekan tombol kiri mouse sebanyak dua kali berturut-turut dalam waktu singkat. Seret dan Lepaskan Menahan tombol kiri mouse sambil membawa kursor ke tempat-tempat tertentu, kemudian melepaskannya, seret dan lepas sering juga disebut drag and drop. Yang dimaksud melepaskan adalah melepas tekanan pada salah satu tombol mouse, bukan melepaskan pegangan pada mouse. sekian dan terimah kasi.
Soal Latihan Anda...
1. 1. Jelaskan secara singkat sejarah program
inkscape?
2. 2. Apa kepanjangan dari SVG?
3. 3. Inkscape berjalan pada sistem operasi
saja, sebutkan?
4. 4. Apa perbedaan Vector dan Bitmap?
5. 5. Sebutkan 4 bagian mouse yang digunakan
pada program inkscape?
6. 6. Sebutkan program yang mirip
antaramukanya dengan program inkscape?
Selamat
mengerjakan……
Posting Komentar untuk "Mengenal Program Inkscape, Materi Tik 1 Kelas 5 Semester 2"